Galang Bulan tinggal Kenangan?

Dear friend,

Hari ini Sabtu 24 November adalah Tumpek Landep, yaitu hari peringatan atau otonannya besi. Kebetulan hari ini juga bertepatan dengan Purnama. Sewaktu theYC merenung kemarin malam dan mandangin bulan yang hampir penuh (ciee sok romantis euy), theYC jadi keinget waktu masa kecil dulu. Mungkin teman-teman juga ingat kalau dulu pas waktu jamannya kita kecil (kebetulan theYC kecilnya di kampung), pas bulan Purnama kita selalu menyambut dengan suka cita. Pas waktu bulan Purnama sering kita sebut dengan 'Galang Bulan', disebut begitu karena memang pas Purnama semuanya jadi terang benderang seolah olah semua sudut gelap diterangi dengan cahaya silver.
Bulan Purnama
Nah, biasanya dulu anak-anak pasti sukaa banget bermain saat galang bulan. Anak-anak dan remaja bakal beramai-ramai keluar rumah bercegkrama dan bermain di luar rumah. Anak-anak yang masih kecil bakal main sepuas hati bersama teman-temannya, semacam megala-gala, mengkeb-mengkeban (alias sembunyi-sembunyian), main kasti, dan masih banyak permainan lainnya. Sedangkan para remaja bakal keluar bercengkrama dan ngeroman dengan pacar masing-masing, atau paling nggak nyanyi-nyanyi di halaman banjar. Lelah sama sekali tidak terasa waktu theYC kecil, apalagi takut, bahkan anak-anak bakal main sembunyi-sembunyian sampai ke sawah-sawah! Hmmm... masa-masa itu menyenangkan sekali kalau diingat.

Kemarin theYC coba jalan-jalan keluar rumah, dan seingat theYC sekarang ini setiap galang bulan HAMPIR tidak ada lagi anak-anak ataupun remaja yang keluar rumah. Sekarang paling lambat pukul 7 malam semua sudah balik ke rumah masing-masing. Jaman sekarang semua sudah modern, semua sudah instan, semua serba cepat, dan semua serba mudah, terutama hiburan! Kemajuan teknologi sudah mulai mengalahkan pesona indahnya bulan Purnama serta keakraban yang membungkusnya. Coba saja lihat, anak-anak dan remaja sekarang jauh lebih senang menghabiskan waktu di depan TV, komputer, atau bahkan sekedar jalan-jalan ke mall. Jelas saja, dengan nongkrong di depan TV saja kita sudah dapat berjubel informasi dan hiburan. Namun apa iya kita masih bisa dapat keakraban yang sama seperti pada waktu kita menghabiskan saat-saat bersama saat galang bulan?

Guys, bisakah kalian berbagi cerita soal masa-masa kalian bermain di saat galang bulan? @theYC

PS: kalau kalian mau check event atau rerahinan Bali lainnya bisa klik disini!

No comments:

Post a Comment